Selasa, Juli 22, 2008

BUNAKEN : Its Beautiful !!

Akhirnya setelah 2 tahun menjadi penduduk kota Manado, Jumat 18 Juli 2008, saya untuk pertama kalinya berkesempatan pergi ke Bunaken. Ya agak lambat juga sih...! Tapi daripada tidak sama sekali? Masalahnya kata orang tidak sah kalo ke Manado tapi tidak injak Bunaken. Apalagi orang yang menetap di kota Manado? Wah keterlaluan kalo tidak pernah ke sana. So....Bunaken merupakan sebuah pulau seluas 8,08 km² di Teluk Manado, yang terletak di utara pulau Sulawesi. Untuk mencapai lokasi Taman Nasional Bunaken kita menggunakan perahu motor melalui Pelabuhan Manado, Marina Nusantara Diving Centre (NDC) sekitar 30 menit. Nah jika banyak orang, bisa sewa perahu berkapasitas 20 orang seharga Rp.700.000,-dan dipakai sesuka hati (maksudnya pakai seharian juga gak masalah).

Sekitar 30 menit perjalanan sampailah kita di sekitar pantai pulau Bunaken dan pulau Manado Tua, mesin perahu pun diperlambat. Petugas perahu segera menurunkan 2 buah peti kaca ke bawah laut, untuk meneropong kondisi taman laut yang terkenal ini. Dan setelah diintip....astaga, cantik sekali taman laut ini. Gak nyesal deh ke sini. Di s
ekitar pulau Bunaken terdapat taman laut Bunaken yang merupakan bagian dari Taman Nasional Kelautan Manado Tua. Secara keseluruhan taman laut Bunaken meliputi area seluas 75.265 hektar dengan lima pulau yang berada di dalamnya, yakni Pulau Manado Tua, Pulau Bunaken, Pulau Siladen, Pulau Mantehage berikut beberapa anak pulaunya, dan Pulau Naen. Meskipun meliputi area 75.265 hektar, lokasi penyelaman (diving) hanya terbatas di masing-masing pantai yang mengelilingi kelima pulau itu.

Setelah puas mengintip taman laut, kita pun segera menuju ke pulau Bunaken yang tidak jauh dari situ. Di pulau ini bayak sekali ibu-ibu berjualan souvenir khas manado, mulai dari baju kaos, topi, gelang, dll. Meski hari masih terbilang pagi, kita sempat juga minum kelapa muda yang dicampur dengan gula merah, and saran pisang goreng pake rica....nyambung gak itu pasangan makanan dan minumnya? Dinyambung-nyambungkan deh...asal tidak sakit perut saja. Tidak terlalu lama kita di pulau ini, asal puas melihat-lihat pantai dan laut yang indah, makan sampe kenyang, and pulang deh....

Kumpulan Artikel

'........melihat, mengamati,merasakan, dan menuangkannya dalam tulisan.....'